About Us

About Us
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Contact Info

684 West College St. Sun City, United States America, 064781.

(+55) 654 - 545 - 1235

[email protected]

Biaya Mengurus CV: Faktor Yang Mempengaruhi Biaya Pembuatan CV

biaya mengurus cv

Officenow – Dewasa ini banyak sekali para pebisnis yang bergerak di sektor usaha kecil atau industri rumahan, yang mengajukan pendirian CV terhadap bisnisnya. Hal ini tentu disebabkan selain biaya mengurus CV ini lebih terjangkau, juga tidak diwajibkan untuk menyetorkan minimum modal awal layaknya pendirian badan usaha yang lainnya.

Sebelum lebih jauh kita membahas biaya mendirikan CV, ada baiknya kita mengenal lebih dahulu mengenai pengertian dan juga informasi penting lainnya mengenai pendirian CV ini. Adapun diantaranya bisa langsung disimak ulasannya dibawah ini.

Pengertian biaya mengurus CV

CV merupakan singkatan dari kata Commanditaire Vennotschap memiliki artian sebagai salah satu badan usaha yang tidak termasuk kedalam badan hukum. Tidak seperti badan usaha lainnya, pendirian CV ini belum ada aturan perundang-undangan khusus terkait regulasi perihal ini.

Adapun aturan dasar untuk pendirian CV serta biaya mendirikan CV 2021 ini, bisa Anda lihat dalam peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor 17 tahun 2018, mengenai Persekutuan Komanditer, Persekuturan Firma, dan Persekutuan Perdata.

Selain itu, aturan dasar pendirian CV serta biaya mengurus sbu cv juga bisa Anda lihat dalam beberapa pasal di kitab Undang-Undang Hukum Dagang (KUHD).

Dan untuk bisa mendirikan pendirian CV ini tentunya diperlukan modal sebagaimana mendirikan badan usaha lainnya. Namun bedanya, misalkan biaya mendirikan CV kontraktor ini akan berbeda dengan biaya mendirkan perusahaan kontraktor yang sudah berbentuk perseroan terbatas (PT), atau badan usaha yang lainnya.

Setidaknya hingga saat ini, terdapat tiga jenis bentuk CV yang berlaku di Indonesia. Adapun diantaranya ada Persekutuan Komanditer (CV) Murni, Persekutuan Komanditer (CV) Campuran, dan juga Persekutuan Komanditer (CV) Saham.  

Kelebihan dan Kekurangan Biaya Mengurus CV

Sudah pasti setiap badan usaha yang didirkan memiliki kelebihan serta kekurangannya, begitu pula dengan biaya mendirikan CV di Bekasi atau biaya mendirikan CV di Bogor tidak luput akan hal ini. Adapun kelebihan serta kekurangan dari mendirikan CV ini, bisa disimak sebagai berikut:

Kelebihan mendirikan biaya mengurus CV

Kelebihan dari mendirikan CV setidaknya terdiri dari tiga hal berikut

  1. Solusi termudah bagi para pebisnis yang ingin mendirikan suatu badan usaha dengan keterbatasan modal yang minim.
  2. Dapat memperoleh kemudahan perihal mengembangkan usahanya menjadi lebih luas, karena bisa mendapatkan layanan kredit lebih mudah dari Bank.
  3. Pembagian tanggung jawab serta manajamen usahanya bisa dikatakan lebih baik, karena akan dikelola oleh sekutu komplementer yang sudah ahli di bidangnya.

Kekurangan mendirikan biaya mengurus CV

Sementara itu, kekurangan dari mendirikan badan usaha berbentuk CV ini, bisa disimak sebagai berikut.

  1. Mengingat badan usaha berbentuk CV ini bukan merupakan perusahaan yang berbadan hukum, maka diperlukan sebuah sistem manajemen yang baik agar bisa menjamin kelangsungan usaha.
  2. Bilamana terjadi kerugian pada perusahaan, maka akan secara otomatis dilimpahkan kepada sekutu komplementer, dan bahkan kerugian ini bisa melibatkan harta pribadinya.

Persyaratan Untuk Mendirikan CV

biaya mengurus cv

Sebelum mendirikan CV, maka ada beberapa persyaratan dasar yang harus dilengkapi terlebih dahulu. Dan berikut diantaranya.

  1. Mempersiapkan nama CV yang akan digunakan.
  2. Sudah memastikan tempat kedudukan atau domisil CV akan ditempatkan.
  3. Mecantumkan list pengurus CV.
  4. Melampirkan maksud serta tujuan didirikannya CV.
  5. Sudah final dalam menentukan sektor usaha apa yang akan dijalankan.

Sementara untuk persyaratan administratif yang harus dipersiapkan, diantaranya sebagai berikut:

  1. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) pengurus CV
  2. Melampirkan Kartu Keluarga (KK) pengurus CV
  3. Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) pengurus CV
  4. Mencantumkan Fotokopi penggunaan tempat usaha yang akan digunakan
  5. Fotokopi pelunasan PBB terakhir, atau Fotokopi perjanjian sewa jika tempat usaha yang digunakan adalah dengan cara menyewa
  6. Melampirkan Surat Keterangan Domisili Perusahaan, serta ada foto bangunan tempat usaha tampak dalam dan juga depan
  7. Pengajuan izin usaha serta izin komersial atau lebih dikenal sebagai izin operasional usaha. 
  8. Surat Keterangan Terdaftar (SKT)
  9. Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
  10. Nomor Izin Berusaha (NIB)
  11. Angka Pengenal Impor (API)
  12. Nomor Identitas Kepabeanan (NIK)

Prosedur Pembuatan CV

biaya mengurus cv

Setelah berbagai persyaratan diatas sudah dilengkapi, maka tinggal selangkah lagi untuk Anda bisa mendirikan sebuah CV. Adapun prosedur untuk biaya mendirikan CV di depok dan wilayah lainnya, bisa disimak sebagai berikut:   

  • Mengajukan nama CV yang ingin digunakan ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenhukam). Hal ini perlu dilakukan karena nama CV yang ingin digunakan, tidak boleh sama persis dengan nama CV yang sudah ada.
  • Membuat akta pendirian yang harus dilakukan dihadapan notaris, dengan membawa kelengkapan data-data dari perusahaan yang sudah dimiliki.
  • Melakukan pendaftaran Surat Keterangan Terdaftar yang bisa dilakukan di halaman SABU. Untuk proses ini harus diajukan setidaknya 60 hari setelah akta pendirian sudah ditanda-tangani. Dan pengurusan ini, juga memerlukan beberapa dokumen tambahan seperti pernyataan elektronik berisikan bahwa dokumen persyaratan sudah dilengkapi semua.
  • Pengajuan permohonan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), yang bisa dilakukan di instansi bersangkutan sesuai dengan domisili tempat usaha CV.
  • Melakukan kepengurusan Nomor Induk Berusaha (NIB), yang bisa dilakukan di website Online Single Submission (OSS).
  • Terakhir, melakukan pengurusan izin operasional serta izin usaha yang bisa dilakukan di instansi terkait.   

Biaya Mengurus CV terbaru

Sebenarnya hingga sampai detik ini, belum ada aturan baku mengenai biaya mengurus CV ini. Akan tetapi biasanya, kalau berbicara nominal biaya mendirikan CV ini biasanya tidak sampai lebih menyentuh angka 10 juta rupiah.

Bisa diperkirakan biaya mengurus CV di tahun 2022 ini, berkisar diantara 3-8 juta rupiah saja. Namun kisaran biaya tersebut juga masih bisa bervariasi, dan bisa disesuaikan dengan jenis layanan yang diinginkan.

Adapun beberapa faktor yang bisa menentukan besar tidaknya biaya kepengurusan CV ini, adalah salah satunya domisil tempat usaha yang didirikan. Misalkan biaya mendirikan CV di semarang, tentunya akan berbeda jauh dengan biaya mendirikan CV di Jepara. Hal ini diakibatkan dari setiap wilayah, pastinya memiliki kebijakan yang berbeda-beda mengenai regulasi pembuatan badan usaha di wilayahnya masing-masing.

Faktor lainnya juga yang bisa mempengaruhi besaran biaya mendirikan CV ini yaitu lama pengurusan pembuatan CV serta modal dasar yang sudah dikeluarkan untuk membuat CV ini. Sebagai contoh, biaya membuat CV dari CV Penanaman Modal Asing (PMA) dan biaya membuat CV dalam negeri akan berbeda nilainya, karena dari modal dasarnya sendiri akan terpaut sangat jauh.

Nah, mungkin seperti itulah gambaran untuk bisa mendirikan serta informasi mengenai biaya untuk bisa mendirikan CV di negeri kita tercinta ini, Indonesia. Kalaupun Anda tidak ingin dipusingkan dengan ragam persyaratan serta prosedurnya yang dirasa rumit, maka bisa percyakan saja semuanya ke Officenow.