About Us

About Us
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Contact Info

684 West College St. Sun City, United States America, 064781.

(+55) 654 - 545 - 1235

[email protected]

5 Langkah Persiapan Agar Sukses Buat Perusahaan Sendiri

Office Now – Buat perusahaan sendiri tentunya merupakan sebuah langkah profesional yang patut mendapat apresiasi. Dewasa ini tampaknya kaum milenial memang cukup banyak yang lebih tertarik untuk mencoba berwiraswasta ketimbang bekerja sebagai karyawan.  

Menjadi seorang enterpreneur memang dapat membawa Anda menikmati berbagai keuntungan. Namun, hal ini juga memiliki sejumlah tantangan. Oleh karena itu, sebelum mulai buat perusahaan sendiri, Anda harus membuat langkah persiapan yang matang.   

Plus Minus Buat Perusahaan Sendiri

Segala keputusan dan tindakan yang Anda ambil hampir selalu memiliki sisi plus dan minus. Hal ini juga berlaku ketika Anda hendak memulai usaha sendiri. Selain manfaat, ada pula sejumlah resiko dan tantangan yang perlu Anda antisipasi.  

Manfaat mempunyai perusahaan sendiri

Beberapa keuntungan yang bisa Anda nikmati dari pilihan menjadi seorang wirausaha yang mempunyai perusahaan sendiri antara lain:

  • Melatih Anda agar lebih mandiri
  • Membuat Anda lebih bebas menyalurkan ide serta kreativitas
  • Memungkinkan Anda untuk bisa lebih memaksimalkan penghasilan, terutama karena profit perusahaan sepenuhnya merupakan hak Anda sebagai pemilik
  • Membantu menciptakan lapangan kerja baru untuk masyarakat sekitar
  • Menghadirkan lebih banyak inovasi baru yang dapat terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat

Tantangan mendirikan perusahaan sendiri

Beberapa hal yang berpotensi menjadi kendala dan tantangan bagi niat Anda dalam mendirikan perusahaan sendiri antara lain:

  • Memerlukan modal (baik dalam bentuk waktu, tenaga, maupun dana) yang relatif tidak sedikit.
  • Mengharuskan Anda untuk memikul beban tanggung jawab penuh atas kelangsungan dan keberhasilan perusahaan yang Anda dirikan

Langkah-langkah Persiapan Untuk Bikin Perusahaan Sendiri

Untuk mendukung kesuksesan perusahaan yang Anda dirikan, Anda perlu melakukan sejumlah persiapan dengan matang. Persiapan tersebut antara lain meliputi langkah-langkah sebagai berikut:

Lakukan riset pasar

Sebelum memilih jenis dan sektor usaha yang hendak digarap, Anda perlu mengamati dan mempelajari kondisi pasar terlebih dahulu. Langkah ini sebaiknya juga tetap Anda lakukan meski sudah lebih dulu mempunyai gambaran tentang usaha yang hendak ditekuni.

Hal tersebut penting untuk memastikan perusahaan Anda betul-betul mampu memenuhi kebutuhan pasar dan dengan demikian lebih berpotensi untuk meraih sukses. Selain melakukan pengamatan sederhana secara mandiri, Anda juga bisa mempelajari data statistik.

Rumuskan konsep perusahaan dengan jelas

Agar kinerja perusahaan nantinya bisa lebih fokus dan terarah, Anda perlu merumuskan konsepnya dengan jelas. Rumusan tersebut antara lain meliputi jenis dan skala perusahaan, kebutuhan modal, strategi pengadaan barang, strategi penjualan, dll.

Berdasarkan rumusan itu, Anda akan bisa menentukan apakah harus buat pabrik sendiri atau melakukan outsourcing untuk kebutuhan pengadaan barang, misalnya. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah dalam mengestimasikan jumlah modal yang dibutuhkan.

Pastikan ketersediaan sumber daya

Kesiapan sumber daya merupakan faktor penting yang harus Anda pastikan keberadaannya sebelum memulai usaha. Selain modal dalam bentuk dana, sumber daya tersebut juga bisa berbentuk tempat usaha, sarana prasarana, serta tenaga kerja.

Meski disebut mendirikan perusahaan sendiri, bukan berarti Anda benar-benar harus mengurus semua persiapan ini seorang diri saja. Sebetulnya, Anda bahkan bisa juga mengajak rekan pengusaha lain untuk berkolaborasi untuk mendirikan perusahaan bersama.  

Langkah kerja sama ini bisa Anda ambil terutama untuk membantu meringankan urusan penyediaan sumber daya. Selain bisa memperoleh modal lebih besar, Anda juga bisa saling berbagi tanggung jawab dan bertukar pikiran dalam mengelola perusahaan.

Ada beberapa jenis perusahaan persekutuan yang bisa Anda dirikan seandainya Anda memilih langkah kolaborasi ini, yaitu CV, Firma, dan PT.

Menjalankan proses pendaftaran pendirian perusahaan

Proses pendirian perusahaan dewasa ini bisa dibilang sudah jauh lebih praktis ketimbang dulu. Anda tak perlu lagi membawa sejumlah berkas persyaratan ke kantor dinas tertentu dan menunggu persetujuan pendirian perusahaan itu selama berhari-hari.    

Pemerintah saat ini telah menyediakan fasilitas online untuk memudahkan prosedur pendaftaran pendirian perusahaan. Anda bisa mendaftarkan perusahaan yang Anda dirikan melalui situs Administrasi Hukum Umum atau AHU.

Prosedur mendirikan perusahaan secara online melalui AHU ini relatif agak bervariasi, tergantung pada jenis perusahaan yagn Anda dirikan.  Cara buat CV perusahaan sendiri perlu Anda lakukan melalui menu yang berbeda pada situs AHU.

Meski begitu, secara keseluruhan cara mendirikan perusahaan via AHU ini relatif cukup mudah. Anda bisa melakukannya sendiri dari rumah dengan berbekal perangkat elektronik yang terkoneksi internet.

Melengkapi kebutuhan izin usaha perusahaan

Setelah proses pendirian perusahaan Anda selesai, Anda perlu melengkapinya dengan izin usaha yang memadai. Keberadaan izin usaha ini sangatlah penting untuk menjamin legalitas aktivitas perusahaan Anda ke depannya.

Sama seperti proses pendaftaran pendirian perusahaan, Anda juga bisa mengurus pembuatan izin usaha ini secara online. Pembuatan izin usaha online ini dapat Anda lakukan melalui sebuah situs dengan sistem yang terintegrasi bernama Online Single Submission atau OSS.

Tips Sukses Membuat Perusahaan Sendiri

Sukses tentunya merupakan harapan semua orang, termasuk para pelaku usaha. Agar dapat mencapainya, Anda perlu berusaha dengan tekun dan sungguh-sungguh. Selain itu, Anda bisa juga mencoba menerapkan beberapa tips berikut ini:  

Pilihlah jenis usaha yang Anda sukai dan atau kuasai

Hal ini akan membuat Anda mampu menjalankan pekerjaan itu dengan lebih bersemangat sehingga hasilnya pun akan lebih optimal.

Tentukan target yang menantang, tetapi realistis

Tanpa tujuan dan target yang jelas, rasanya akan sulit bagi perusahaan untuk bisa maju. Target tersebut haruslah cukup visioner sekaligus masuk akal agar semangat Anda dalam mencapainya dapat lebih terjaga.

Mulailah secara bertahap

Totalitas dalam berusaha tentu sangatlah penting. Namun, hal ini tidak berarti Anda harus sudah habis-habisan sejak awal berusaha. Salah-salah, Anda nanti malah sudah tidak punya cadangan sumber daya untuk melakukan pengembangan.

Tak ada salahnya bagi Anda untuk memulai usaha dengan skala kecil dan kemudian mengembangkannya sedikit demi sedikit seiring kemajuan perusahaan.

Tak perlu sungkan meminta saran dan bantuan dari pihak yang lebih ahli

Demi azas ekonomi dan kemandirian, Anda barangkali tergoda untuk mengerjakan semua persiapan pendirian usaha sendiri. Anda mungkin memang paham cara buat email perusahaan sendiri, tapi bagaimana dengan website?  

Jika Anda memang perlu bantuan, terutama dalam hal teknis, tak perlu ragu untuk memanfaatkan jasa profesional. Meski Anda harus menyisihkan sejumlah anggaran, langkah ini akan memudahkan Anda dalam melakukan persiapan dengan lebih efektif dan efisien.

Teruslah belajar dan rajinlah mengikuti perkembangan informasi

Dunia usaha merupakan sesuatu yang kompleks dan dinamis. Oleh karena itu, Anda perlu selalu membuka mata dan telinga lebar-lebar agar tidak ketinggalan informasi. Dengan begitu, Anda bisa membawa perusahaan lebih sigap menanggapi perubahan situasi.

Buat perusahaan sendiri bisa jadi terkesan sebagai suatu keputusan yang berani, bahkan sedikit beresiko. Namun, dengan persiapan yang matang dan kerja keras yang sungguh-sungguh, niscaya Anda akan berpeluang untuk meraih keberhasilan.