About Us

About Us
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Contact Info

684 West College St. Sun City, United States America, 064781.

(+55) 654 - 545 - 1235

[email protected]

Rincian Biaya Pembuatan Akta Notaris Berbagai Jenis Lembaga dan Badan Usaha

Office Now – Mengetahui biaya pembuatan akta notaris sangat penting bagi Anda yang ingin mendirikan perusahaan. Atau meresmikan perkumpulan, LSM, bahkan dalam transaksi jual beli dan balik nama tanah. 

Notaris sendiri merupakan profesi bagi seseorang yang telah menempuh pendidikan hukum dan kenotariatan. Notaris secara resmi berhak dalam membuat data dan dokumen otentik serta menjadi saksi dalam kegiatan perjanjian dan penandatangan dokumen.

Biaya Pembuatan Akta Notaris Untuk Berbagai Badan Usaha

Biaya Pembuatan Akta Notaris Untuk Berbagai Badan Usaha

Dalam menjalankan fungsinya, notaris membebankan sejumlah biaya kepada pihak-pihak yang bertransaksi atau mengadakan perjanjian. Biaya pembuatan akta notaris sendiri berbeda-beda untuk masing-masing lembaga dan badan usaha. 

Di bawah ini adalah penjabaran biaya akta notaris lembaga beragam jenis. Baik untuk badan usaha, organisasi dan perkumpulan, lembaga swadaya masyarakat, serta transaksi pertanahan.

Pembuatan Akta Notaris Yayasan

Pembuatan Akta Notaris Yayasan

Suatu organisasi disebut yayasan jika memiliki tujuan sosial, kemanusiaan dan atau agama. Serta sesuai dengan UU no. 28 Tahun 2004 tentang perubahan atas Undang-undang No. 16 Tahun 2001 tentang yayasan.

Untuk pengurusan akta pendirian yayasan dari notaris, Anda harus menyiapkan berkas-berkas seperti di bawah ini:

  • Surat keterangan domisili yayasan dari kelurahan dan kecamatan setempat
  • NPWP
  • Surat keputusan dari Menkumham RI
  • Pengumuman dari Perum Percetakan Negara RI yang masuk ke dalam lembar berita negara RI
  • Tanda Daftar Yayasan dari Dinas Sosial.

Adapun biaya pembuatan akta notaris yayasan tidak terlalu besar. Yaitu sekitar Rp2 juta hingga Rp4 juta. Meliputi pembuatan akta hingga proses pendirian yayasan berhasil dengan baik.

Sedangkan waktu yang diperlukan untuk mengurus akta notaris hingga selesainya seluruh perizinan hanya sekitar tiga hari kerja. 

Pembuatan Akta Notaris Pendirian PT

Pembuatan Akta Notaris Pendirian PT

PT atau Perseroan Terbatas adalah badan usaha yang lebih rumit prosedur pengurusan izinnya dibandingkan bentuk badan usaha lain. Bentuk badan usaha ini mengumpulkan modal dari para pemegang saham.

Walau dipandang cukup sulit didirikan serta membutuhkan modal yang tidak sedikit, namun Perseroan Terbatas relatif lebih aman. Jika terjadi kebangkrutan, harta pribadi pendiri tidak akan ikut disita.        

Pendirian PT juga membutuhkan lebih banyak syarat dan dokumen. Yaitu:

  • Fotokopi KTP, NPWP dan KK paling tidak 2 orang pemegang saham dan pengurus
  • Pas Foto direktur dengan ukuran 3×4 dan latar belakang merah
  • Fotokopi PBB tahun terakhir sesuai domisili perusahaan
  • Fotokopi surat kontrak atau sewa kantor. Atau fotokopi bukti kepemilikan tempat usaha jika menempati gedung sendiri
  • Surat keterangan domisili dari pengelola gedung, jika perusahaan bertempat di gedung perkantoran.
  • Surat keterangan zonasi dari kelurahan
  • Stempel perusahaan.

Untuk biaya pembuatan akta notaris PT pada saat ini berkisar antara Rp3 juta hingga Rp7 juta rupiah. Hal ini juga tergantung pada seberapa besar PT yang akan dibangun, dimana lokasinya, hingga berapa besar jumlah modal yang terkumpul dari pemegang saham.

Jika didirikan dan berdomisili di kota besar, tentunya biaya pembuatan akta notaris pendirian PT akan jauh lebih besar. Bahkan bisa mencapai angka Rp9 juta rupiah.

Pembuatan Akta Notaris Perkumpulan

Hukum Perseroan Terbatas – Peraturan Pemerintah Baru tentang Perubahan  Modal Dasar Perseroan Terbatas

Sebuah perkumpulan memiliki anggota yang bervisi sama. Baik dalam hal agama, sosial, pendidikan, dll. Tidak ada pembagian keuntungan yang diberikan perkumpulan kepada anggotanya. Anda juga bisa menyebut perkumpulan dengan nama komunitas.

Walaupun bukan merupakan badan usaha, perkumpulan atau komunitas juga sebaiknya memiliki legalitas. Hal ini akan sangat berguna kelak, misalnya jika perkumpulan tersebut bekerja sama secara resmi dengan organisasi  atau badan usaha lainnya.

Biaya pembuatan akta notaris perkumpulan tidak terlalu besar. Yaitu sekitar Rp2 juta hingga Rp4 juta rupiah. Tergantung pada lokasi perkumpulan dan notaris. Anda bisa saja menghemat biaya pembuatan akta tersebut  jika mengurus sendiri perizinan dan akta notaris sendiri. Tanpa bantuan konsultan.

Akta Notaris Koperasi

Akta Notaris Koperasi

Koperasi merupakan salah satu bentuk lembaga keuangan yang paling sesuai dengan filosofi ekonomi Indonesia. Pemerintah pun memberi dukungan tersendiri untuk koperasi. 

Ada beberapa jenis koperasi. Sebut saja koperasi dagang dan koperasi simpan pu Namun syarat dan ketentuan mendirikannya tidak berbeda jauh. Syarat untuk mendirikan koperasi tidak terlalu sulit. Yaitu:

  • Nama koperasi yang telah disepakati
  • Surat keterangan penyuluhan koperasi
  • Akta notaris untuk pendirian koperasi
  • Surat rekomendasi dari dinas koperasi setempat
  • NPWP koperasi
  • Surat keterangan domisili dari kelurahan
  • SIUP dan TDP

Kabar gembiranya, biaya pembuatan akta notaris koperasi akan ditanggung oleh pemerintah. Artinya para pendiri dan pengurus koperasi tidak perlu mengeluarkan dana sepeserpun untuk pembuatan akta notaris koperasi mereka.

Namun hal itu terjadi jika akta notaris diurus oleh pengurus sendiri. Jika pengurus dan pendiri koperasi menggunakan jasa konsultan untuk membantu pengurusan, tentu memerlukan biaya untuk membayar jasa konsultan tersebut.

Akta Notaris CV

CV atau komanditer adalah bentuk badan usaha yang cukup populer. Hal ini tentu saja karena syarat pendiriannya tidak terlalu sulit. Modal awal untuk mendirikan CV juga tidak terlalu besar.

Seperti halnya badan usaha lain, pengurusan legalitas CV juga memerlukan akta notaris. Biaya pembuatan akta notaris CV tidak begitu berbeda dengan badan usaha lain seperti yayasan atau usaha dagang. Yaitu sekitar Rp3 juta hingga Rp5 juta.

Namun di kota besar seperti Jakarta biaya tersebut bisa lebih tinggi, bahkan hingga Rp8 juta rupiah. Dengan lama pengurusan antara satu hingga empat minggu. 

Untuk menghemat biaya, disarankan pengurusan akta notaris dan surat-surat lainnya dilakukan sendiri. Jika Anda memakai jasa konsultan atau biro jasa, tentu biaya yang dikenakan akan lebih tinggi lagi.

Akta Notaris Tanah

Akta Notaris Tanah

Transaksi dan legalisasi tanah juga memerlukan biaya pembuatan akta notaris. Biaya ini beragam besarnya, tergantung lokasi serta besarnya nilai transaksi. 

Pada umumnya untuk pembuatan akta notaris tanah berkisar antara Rp1 juta hingga Rp2,5 juta rupiah. Namun ada pula notaris yang menetapkan biaya sebesar 1% dari nilai transaksi.

Biasanya biaya akta ini ditanggung oleh pihak pembeli. Namun tidak tertutup kemungkinan ditanggung oleh penjual atau dibagi rata antar pihak. Hal ini tergantung kesepakatan antara pihak penjual dan pembeli.

Selain pembuatan akta tanah, beberapa dokumen yang diurus di notaris terkait jual beli tanah adalah balik nama, pengukuran dan pembuatan sertifikat tanah, dll.

Pembuatan Akta Notaris LSM

Membuat LSM atau Lembaga Swadaya Masyarakat ternyata tidak sulit. Pembuatan akta notarisnya pun tidak memerlukan banyak syarat. Cukup KTP serta kehadiran semua pendirinya saat penandatanganan akta.

Biaya pembuatan akta notaris LSM pun ternyata sangat terjangkau. Yaitu sekitar Rp500.000 hingga Rp1.000.000 saja. 

Demikian biaya pembuatan akta notaris untuk berbagai jenis badan usaha dan lembaga. Semoga rincian biaya di atas cukup jelas dan bermanfaat bagi Anda.

Penulis: Lyla Iswara